http://www.slideshare.net/Dpkonsultan


Penerapan Integrasi sistem manajemen ISO 9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001 yang dilakukan hanya secara prosedural dapat menimbulkan masalah-masalah dan konflik diantara fungsi-fungsi perusahaan. Menyikapi hal ini, penerapan Integrasi sistem manajemen ISO 9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001 dapat dilakukan dengan konsep pendekatan proses (Process Approach) dan fungsi-fungsi dalam perusahaan.
Hal yang sangat penting lainnya adalah penerapan langkah PDCA (Plan-Do-Check-Action) pada setiap proses. Langkah PDCA inilah yang menggerakan kinerja perusahaan, sehingga selalu ada kemajuan dan perkembangan yang dicapai. Dalam hal ini penerapan Integrasi sistem manajemen ISO 9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001 bersifat dinamis.

Konsep ISO 9001:2008 adalah adanya perbaikan berkesinambungan (Continual Improvement) yang berarti mempunyai dua penilaian yaitu Unjuk Kerja (Performance) dan Prosedural. Konsep inilah yang dipakai sebagai konsep dasar dalam penerapan Integrasi Sistem Manajemen ISO 9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001.
Penilaian kinerja(Performance) merupakan bagian yang sangat penting untuk kelangsungan perusahaan. Hal ini dimulai dengan menetapkan Sasaran Mutu Perusahaan (Company Quality Objective), misalnya meningkatkan keuntungan perusahaan sebesar 20% dalam jangka waktu 1 tahun. Kemudian masing-masing departemen atau fungsi di perusahaan menetapkan juga Sasaran Departemennya masing-masing untuk mendukung tercapainya Sasaran Perusahaan (Company Objective) tersebut. Sedangkan penilaian prosedural berupa penilaian kecukupan sistem dan dokumentasi terhadap persyaratan ISO 9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001.
http://www.dpkonsultan.com/jasa-izin-pt-cv-siup-tdp-domesili-perusahaan-jasa-urus-legalitas-perusahaan-sewa-ruang-kantor-jakarta-pusat/


Untuk meningkatkan kinerja perusahaan dalam penerapan Integrasi Sistem Manajemen ISO 9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001, maka harus dipahami prinsip-prinsip dasar dari ISO 9001 yang antara lain:









Berdasarkan penerapan prinsip-prinsip diatas , maka penerapan integrasi sistem manajemen ISO9001:2008, ISO 14001 dan OHSAS 18001 akan menjadi lebih praktis, efektif dan mudah dilakukan. Jadi, bila Perusahaan Konstruksi Anda ingin meningkatkan kinerja serta kredibilitasnya, silahkan untuk mencoba menerapkan Integrasi Sistem Manajemen (ISM) ini. Salam sukses!

(Berbagai sumber,ali P – april 2015)

untuk informasi integrasi sertifikasi sistem manajemen mutu-ISO 9001-dengan ohsas 18001 dan iso 14001 atau QHSE. atau anda berminat untuk training qhse di perusahaan anda?, silahkan menghubungi kami :




0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah memberikan sesuatu yang berharga bagi kami, yaitu komentar anda

 
Jasa konsultan dan sertifikasi : ISO 9001:2015, ISO 14001:2015, Ohsas 18001, Konsultan CSMS © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top